24 November 2020 | Kegiatan Statistik
Per tanggal 20 November 2020, seluruh rangkaian kunjungan ulang (revisit) SP 2020 telah selesai dilaksanakan. Kegiatan ini merupakan tahapan akhir dari kegiatan lapangan SP 2020 yang bertujuan untuk memastikan bahwa seluruh penduduk yang tinggal di wilayah administrasi Kota Bukittinggi tidak ada yang terlewat cacah. Kegiatan revisit SP 2020 perlu untuk dilaksanakan mengingat pentingnya data yang dihasilkan dari kegiatan sensus yang hanya dilaksanakan satu kali dalam 10 tahun ini.
SP2020 dilaksanakan untuk mendapatkan jumlah penduduk sesuai daerah domisili
mereka tinggal. Hal ini akan membantu pemerintah daerah dalam menyusun program-program kependudukan dan
sosial. Selain itu, SP2020 juga menjadi langkah awal pemerintah untuk
mewujudkan Satu Data Kependudukan
Indonesia.
Badan Pusat Statistik
BPS Kota Bukittinggi (Statistics of Bukittinggi Municipality)Jl. Perwira No. 50
Belakang Balok
Bukittinggi Telp (62-752) 21521
Faks (62-752) 624629
Mailbox : bps1375@bps.go.id