Pendataan Industri Penggilingan Padi (PIPA) - Berita - Badan Pusat Statistik Kota Bukittinggi

Pelayanan Statistik Terpadu dapat diakses di link INI   | Telah Rilis Publikasi Kota Bukittinggi Dalam Angka 2024 dan dapat diunduh gratis di SINI  |  Apabila menurut saudara BPS Kota Bukittinggi belum LAYAK mendapatkan predikat WBK & WBBM ayo LAPORKAN melalui link INI  

Pendataan Industri Penggilingan Padi (PIPA)

Pendataan Industri Penggilingan Padi (PIPA)

17 Desember 2020 | Kegiatan Statistik


Pendataan Industri Penggilingan Padi (PIPA) pertama kali dilakukan secara sensus di seluruh Indonesia pada tahun 2012. Data PIPA 2012 ini telah digunakan oleh Badan Pertahanan Pangan (BKP) Kementrian Pertanian sebagi frame data penggilingan padi sejak tahun 2014 sampai dengan saat ini. Untuk mendapatkan data pengilingan padi ter up to date, BPS kembali akan melakukan Pendataan Industri Penggilinggan Padi tahun 2020 (PIPA20). Pendataan ini diselenggarakan untuk mendata keberadaan, penyebaran, aktivitas, dan karakteristik kegiatan Industri Penggilingan Padi. Pendekatan pendataan PIPA20 dilakukan melalui pendekatan usaha/perusahaan di bangunan usaha dan bangunan  rumah tangga. Sasaran pencacahan PIPA20-DPA adalah semua usaha/perusahaan penggilingan padi, baik yang berlokasi tetap maupun keliling.

Kegiatan Updating Direktori ini sebagai kegiatan pendahuluan Pendataan Industri Penggilingan  Padi (PIPA20) yang akan dilaksanakan 31 Desember 2020.  Kegiatan ini bertujuan untuk melakukan pemutahiran direktori penggilingan padi baik dengan melakukan identifikasi usaha/perusaahaan penggilingan padi yang sudah terdaftar maupun yang belum terdaftar.
Updating Direktori PIPA20 ini dilaksanakan di seluruh provinsi di Indonesia yang tersebar di 514 kabupaten/kota yang mencakup usaha/perusahaan industri penggilingan padi yang berlokasi tetap maupun keliling.
Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

BPS Kota Bukittinggi (Statistics of Bukittinggi Municipality)Jl. Perwira No. 50

Belakang Balok

Bukittinggi Telp (62-752) 21521

Faks (62-752) 624629

Mailbox : bps1375@bps.go.id

logo_footer

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik